Layanan ADR (Automatic Dialogue Replacement) di Bengkel Digital Studio
Butuh solusi profesional untuk ADR (Automatic Dialogue Replacement) yang berkualitas tinggi?
Bengkel Digital Studio menawarkan layanan ADR yang dirancang khusus untuk memastikan dialog Anda terdengar sempurna, natural, dan sesuai kebutuhan proyek. Dengan fasilitas studio yang lengkap dan tim berpengalaman, kami memberikan hasil rekaman yang sesuai standar industri.
Apa Itu ADR?
ADR, atau Automatic Dialogue Replacement, adalah proses perekaman ulang dialog oleh aktor untuk menggantikan audio asli yang tidak dapat digunakan karena masalah teknis pada saat shooting, perubahan dialog, atau peningkatan kualitas suara. Proses ini sering digunakan dalam:
- Film
- Serial TV
- Animasi
- Dokumenter
- Proyek lainnya yang membutuhkan penggantian dialog.
Mengapa Memilih Bengkel Digital Studio?
- Studio Rekaman Profesional:
Studio kami dilengkapi dengan ruang kedap suara (vocal booth) yang memastikan hasil rekaman bebas noise dan sesuai kebutuhan proyek. - Tim Berpengalaman:
Dengan pengalaman lebih dari 15 tahun di industri voice-over dan dubbing, kami memahami pentingnya sinkronisasi suara yang sempurna dan emosi yang tepat. - Supervisi oleh Voice Director:
Proses rekaman ADR Anda akan diawasi langsung oleh voice director profesional untuk memastikan hasilnya sesuai dengan ekspektasi. - Cepat dan Efisien:
Kami memahami pentingnya waktu dalam produksi. Dengan tim dan fasilitas yang tersedia, kami dapat menyelesaikan proses ADR dengan cepat tanpa mengorbankan kualitas.
Langkah-Langkah Proses ADR di Bengkel Digital Studio
- Analisis Materi: Kami akan menganalisa materi yang ingin dikerjakan untuk memahami kebutuhan proyek Anda, termasuk konteks dialog dan sinkronisasi visual.
- Persiapan Time Line: Kami akan mempersiapkan materi seperti video, naskah dialog dll untuk diintegrasikan ke software recording kami sehingga pada saat recording session seluruh materi sudah siap dan proses rekaman akan lebih cepat dan efisien.
- Recording Session: Proses rekaman dilakukan di studio kami dengan supervisi voice director untuk memastikan sinkronisasi yang sempurna.
- Editing dan Mixing: Setelah rekaman selesai, kami akan mengedit dan mengolah audio untuk menghasilkan kualitas suara terbaik.
Galeri Studio


Sample ADR
Silahkan cek contoh potongan clip proyek ADR yang pernah kami kerjakan di video ini. Anda bisa mendengarkan perbedaan audio before & after setelah direkam ulang dan pengerjaan Audio Post.
Berikut deskripsi yang kami kerjakan pada sample ini :
FAQ
Find Your Question Here
Get Your Questions Answered
Pertanyaan yang sering diutarakan seputar jasa ADR.
Ya, talent/aktor bisa melihat tv monitor yang ada di dalam vocal booth untuk memudahkan sinkronisasi bibir.
Layanan ADR kami dihitung berdasarkan per shift dimana 1 shift (3 jam) yaitu Rp. 1.500.000. Harga tersebut sudah termasuk biaya studio, editing+mixing dan voice director support.
Iya betul. Biaya deposit minimal 30% saat melakukan konfirmasi locking jadwal sesi rekaman.
Ya, tentu saja. Setelah proses perekaman selesai, file akan diproses pre-mix untuk di preview bersama-sama.
Pelunasan dibayarkan saat sesi rekaman sudah selesai kemudian file yang sudah di mixing akan dikirim melalui link google drive kami.